
PETANG (02/08/2022) - Terkait dengan Penyusunan, Pembahasan dan Penetapan RPJMDes Periode 2022 s/d 2028 Tahun 2022, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Petang yang difasilitasi oleh Pemerintah Desa Petang melaksanakan acara Musyawarah Desa (Musdes) pada hari Selasa, (02/08/2022) pukul 09.00 WITA yang bertempat di Ruang Rapat Surya Gosana Kantor Desa Petang. Pada kesempatan ini turut hadir Perbekel Petang Dewa Gede Usadi, Sekretaris Desa Petang I Wayan Sudarma, Tim Ahli Desa Kecamatan Petang, BPD Desa Petang, Kelian Br Dinas Se-Desa Petang, Bendesa Adat Se-Desa Petang, Babinsa Koramil Petang, Pengurus PKK Desa Petang dan Perangkat Desa Petang.
Perbekel Petang Dewa Gede Usadi menyampaikan bahwa BPD patut dan wajib menyelenggarakan acara Musdes yang memang difasilitasi oleh Pemerintah Desa Petang dengan tujuan Penyusunan, Pembahasan dan Penetapan Rencana Pembangunan Jangka Mengah Desa (RPJMDes), "Kami selaku perwakilan dari Pemerintahan Desa Petang atau sebagai Perbekel tetap akan membacakan dan menegaskan kembali dasar-dasar hukum yang menjadi landasan penyusunan RPJMDes di periode 2022 sampai dengan 2028 yang nantinya tertuang di RKPDes pada Peraturan Desa Petang Nomor 7 Tahun 2022 Tentang Rencana Pembangunan Jangka Mengah (RPJM) Desa".
Adapun meteri yang dibahas pada musyawarah desa rumusan arah kebijakan pembangunan Desa Petang selama 6 tahun kedepan merupakan cerminan dari Visi dan Misi Perbekel dan adanya rencana prioritas penyelenggaraan Pemerintahan Desa, Pembangunan Desa, Pembinaan Kemasyarakatan Desa dan Pemerdayaan serta kegiatan lain yang menjadi prioritas Desa.
Terkait dengan Peraturan Desa Petang Nomor 7 Tahun 2022 Tentang Rencana Pembangunan Jangka Mengah (RPJM) Desa dan Berita Acara Musdes Penyusunan, Pembahasan dan Penetapan RPJMDes Tahun 2022 yang di bacakan oleh Perbekel Petang bisa cari di Download/Dokumen dan klik link ini :https://desapetang.badungkab.go.id/cms/dokumen#