
PETANG (21/07/2022) - Menurut Peraturan Menteri Sosial Nomor 28 tahun 2017 tentang Pedoman Umum Verifikasi dan Validasi Data Terpadu Penanganan Fakir Miskin dan Orang Tidak Mampu (DTPFM dan OTM). Verifikasi dan validasi data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) merupakan salah satu kegiatan yang dilangsungkan oleh dinas sosial Kabupaten Badung dengan tujuan untuk pemuktahiran data warga miskin yang akan menjadi acuan dalam menentukan sasaran program penanganan/peningkatan kesejahteraan.
Dimana adapun kunjungan dari Bapak Perbekel Petang Dewa Gede Usadi bersama Ketua BPD Desa Petang, Kasi Kesra, Kelian Br Dinas Lipah dan Kelian Br Dinas Kerta melaksanakan kegiatan kunjungan lapangan ke rumah warga yang bertempat di Br Lipah dan Br Kerta Desa Petang pada hari Kamis, (21/07/2022) dengan melaksanakan kegiatan Verifikasi Data Rumah Tangga Miskin ( RTM ). Pada kesempatan ini adapun rumah yang di Verifikasi yaitu Br Lipah dan Br Kerta Desa Petang.
Adapun dari Perbekel Petang Dewa Gede Usadi memberikan bantuan tunai pribadi langsung kepada berapa warga yang kurang mampu yang berada di Desa Petang.