You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Petang
Desa Petang

Kec. Petang, Kab. Badung, Provinsi Bali

Sekdes Petang Menghadiri Acara Pelepasan dan Perpisahan Mahasiswa KKN STAI Denpasar Tahun 2022

DEWA GEDE USADI 16 November 2022 Dibaca 165 Kali
Sekdes Petang Menghadiri Acara Pelepasan dan Perpisahan Mahasiswa KKN STAI Denpasar Tahun 2022

PETANG (16/11/2022) - Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa KKN STAI Denpasar Tahun 2022 telah usai melaksanakan program kerja yang diadakan di Desa Petang selama 1 bulan. Dimana Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) merupakan yayasan al-ma'ru yang terletak di Jln.Angsoka Cargo Permai I No.12 Ubung Denpasar-Bali. Mahasiswa KKN STAI Denpasar Tahun 2022 mengadakan Kegiatan Pelepasan dan Perpisahan pada hari Rabu, (16/11/2022) yang bertempat di Ruang Rapat Surya Gosana Kantor Desa Petang.

Pada kesempatan ini turut hadir Perbekel Petang yang diwakili oleh Sekdes Petang I Wayan Sudarma, Perangkat dan Staf Desa Petang, Kelian Br.Dinas Angantiga, Dosen Pembimbing STAI Denpasar dan beserta seluruh Mahasiswa KKN STAI Denpasar yang berada di Desa Petang. Adapun beberapa sambutan dari Bapak Sekdes Petang dan Dosen Pembimbing STAI Denpasar .

Kegiatan ini dilakukan guna menyerahkan kembali para mahasiswa KKN STAI Denpasar di Desa Petang kepada Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Denpasar, dalam penyampainnya Sekdes Petang mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa KKN atas pengabdianya di Desa Petang, meski dalam situasi yang berbeda dar biasanya namun para mahasiswa tetap semangat melakukan pengabdian kepada masyarakat dan melaksanakan program dalam setiap bidangnya hingga masa KKN berakhir.

Di akhir acara adapun beberapa kesan dan pesan dari Koordinator KKN Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Denpasar mengatakan kesan kami kepada KKN di Desa Petang ini sangat berterima kasih dari awal sudah diterima, dipercaya serta didik dengan baik terutama di Desa Petang ini kami sering melakukan koordinasi kepada pihak Sekdes dan Perangkat beserta jajarannya untuk bersinergikan kinerja kami dengan program untuk Desa Petang. Pesan kami bagi teman-teman untuk jangan lupa seperti yang saya sampaikan tadi bahwa dari kita sendiri sudah semakin banyak pengalaman bagaimana untuk mengayomi dan mengedukasi kepada masyarakat khususnya di Desa Petang. Dan sebagai kenang-kenangan dari kami KKN Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Denpasar menyerahkan cindera mata yang diterima langsung oleh Sekdes Petang I Wayan Sudarma.